Posts

Showing posts from April, 2018

Cellular: Film (nyerempet) Review?

Menghabiskan malam minggu sambil nonton Cellular, 😂 Jadi, isi blog saya kali ini mungkin agak nyerempet-nyerempet gitu deh sama film review 😅 Saya nggak terlalu kenal sih dengan pemainnya, cuma yang jadi Ethan Greer agak familiar aja di layar tv. Next Di film ini lebih ke bercerita tentang seorang pemuda yang awalnya hidupnya biasa saja tiba-tiba mendapatkan telepon dari seorang perempuan bernama Jessica yang diduga menjadi korban penculikan. Di awal saya tegang gitu deh dengan setting dan alurnya yang tidak terduga. Tapi, di situ poin plusnya. Penonton diberikan kebebasan untuk menerka dan beropini, siapa sebenarnya yang benar atau yang salah. Over all, filmnya keren. Adegannya dibuat se-nyata mungkin dan alur yang tidak terduga itulah yang membuat betah stay tuned di depan tv. 😂 Film ini dibuat tahun 2004. Wah, sudah lama banget memang. Tapi cukup menghibur untuk membunuh rasa sepi di malam minggu 😂😂 Selamat menonton 🙋

Puisi, Ibu Niswami

Image
Dia Ibu kami, namanya Niswami. Perempuan sederhana yang bersahaja. Senyum dan tawanya renyah, pelukan dan nasehatnya selalu kami rindui. Dia Ibu kami, selalu terdepan dalam mendukung pendidikan, selalu menentramkan dalam memberi wejangan. Dia Ibu kami, 25 tahun mengabdi di Madrasah Ibtidaiyah, dengan gaji yang tak seberapa, dengan peluh dan capai yang tak terkira. Namun, baginya bertemu dengan siswa adalah anugerah dan amanah. Dia Ibu kami, tak jemu bersosialisi. Berdakwah demi Ridho Ilahi, tak pernah kenal arti siang dan malam lagi. Dia Ibu kami, tetap setia mencintai dan mendampingi suami, meski 10 tahun lebih harus membawanya ke sana ke mari. Tak bosan menyuapi, dan mengajak tertawa demi pujaan hati. Dia Ibu kami, pengingat sosok Kartini. Berjuang tak kenal lelah dan payah demi cita-cita, menebar ilmu dan merangkul para pribumi. Namun tak pernah lupa akan kodrat seorang istri. Dia Ibu kami, bagi kami dia Kartini.

Book Review: "UGLY" By Constance Briscoe

Image
Buku ini adalah sebuah catatan suram masa kecil seorang hakim di Inggris. Constance Briscoe harus menemui masa-masa sulit ketika tinggal bersama ibunya. Dia terus-menerus dianiaya oleh ibunya, baik secara fisik maupun mental. Kerap dipukuli dan tidak diberi makan, Constance begitu putus asa sehingga dia mendatangi Dinas Sosial dan minta ditempatkan di Panti Sosial. Kondisi sulit dan tekanan ekonomi kerap menjadi pemicu kekerasan dalam rumah tangga, banyak orang tua yang belum siap menghadapi tanggung jawab pada anak-anaknya, sehingga seringkali melampiaskan kekesalan pada buah hatinya. Di dalam buku ini kita akan menjumpai sisi-sisi lain alasan mengapa Carmen Briscoe-ibu dari Constance-melakukan hal yang tidak masuk akal kepada putrinya. Kisah ini bukan hanya menjelaskan detail kekerasan yang dialami Constance, ia juga pernah memiliki momen-momen bahagia ketika bekerja di beberapa tempat dan mendapatkan kehangatan keluarga yang menusiawi ketika tinggal sementara bersama Miss K (sala

Book Review: "Pelangi di Persia"

Image
Salah satu buku yang membuat saya jatuh hati pada traveling adalah buku karya Dina Y. Sulaeman, meski cetakan buku ini terbilang lama (2008) Tetapi tidak sedikitpun mengurangi nilai historis dari arti sebuah perjalanan. Pertama kali Dina dan suaminya-Otong Sulaeman-berkesempatan menjelajah bumi iran pada musim gugur tahun 1999. Waktu itu dia baru saja menikah dan mendapatkan beasiswa S2 dari pemerintah Iran. Delapan tahun di sana membuat mereka tak serta merta mudah melupakan saja perjalanan hidup dan survive di negeri orang. Ranggin kaman , busur panah yang berwarna-warni. Itulah kata Persia untuk 'pelangi'. Bagi Dina dan keluarga mungilnya tinggal di Iran dan menemui hal baru seperti makanan, pakaian, hingga budaya. Semuanya terlihat unik dan masing-masing bagaikan salah satu warna pelangi. Di buku perjalanan ini kalian akan diajak Dina berkeliling Iran dan dibuat takjub dalam menikmati setiap keindahan tempat yang mereka kunjungi. Ada Chakchak, 'Mekah'-nya oran